Inflasi AS Turun dan Pasar Fokus Pidato Fed Hari Ini.

  • Inflasi PCE inti turun menjadi 3,5% dari 3,7% pada bulan sebelumnya.
  • Pidato Ketua Fed Jerome Powell diantisipasi pada acara fireside chat dengan Presiden Spelman College Helene Gayle.

Dollar AS bangkit dari penurunannya di tengah perlambatan inflasi pada bulan Oktober, melalui Indeks Harga Pengeluaran Konsumsi Pribadi (PCE) yang menurun menjadi 3.5% dari 3.7% pada bulan sebelumnya.

Meskipun pasar tenaga kerja tampak kuat, klaim pengangguran naik kurang dari perkiraan. Sementara secara mengejutkan, imbal hasil Treasury 10-tahun AS meningkat 7,1 basis poin menjadi 4,339%, mengabaikan tanda-tanda perlambatan inflasi.

Di lanisr dari investing.com presiden Fed New York Williams menyatakan kemungkinan berakhirnya siklus kenaikan suku bunga, dengan peringatan bahwa kebijakan tambahan mungkin diperlukan jika disinflasi tidak berlanjut. pasar juga akan menyimak pidato Ketua Fed Jerome Powell diantisipasi dalam malam nanti.

Harga Emas Menguat Lagi di $2.040 Menyusul Antisipasi Kebijakan Moneter Fed dan Data Ekonomi AS.

  • Harga emas (XAU/USD) mengalami pemulihan di dekat level $2.040
  • Data ekonomi AS, termasuk inflasi dan klaim pengangguran, memengaruhi ekspektasi pasar terkait kebijakan moneter dan arah harga emas kedepan.

Harga emas (XAU/USD) mengalami pemulihan di dekat level $2.040, didorong oleh ekspektasi bahwa Federal Reserve (Fed) akan mempertahankan suku bunga dan mungkin memulai pemotongan pada tahun 2024, memberikan dukungan pada emas dalam mata uang USD. 

Meskipun nilai USD menguat terhadap beberapa mata uang mitra dagang AS sementara imbal hasil Treasury 10-tahun sedikit lebih tinggi. Data ekonomi AS, termasuk inflasi dan klaim pengangguran, memengaruhi ekspektasi pasar terkait kebijakan moneter. 

Pasar berjangka mencerminkan kemungkinan penurunan suku bunga oleh Fed, yang dapat menguntungkan harga emas meskipun masih ada dampak suku bunga yang perlu diperhatikan.

Anggota OPEC+ Sepakat Melakukan Pengurangan Produksi.

  • Anggota OPEC+ sepakat melakukan pengurangan produksi.
  • Arab Saudi berjanji untuk memperpanjang pengurangan sukarela, sementara Rusia akan memperdalam pembatasan ekspor minyak mentah.

Harga minyak mengalami penurunan dalam perdagangan yang bergejolak setelah anggota OPEC+ sepakat melakukan pengurangan produksi tambahan secara sukarela yang jauh di bawah ekspektasi. Diluar pengurangan produksi Saudi dan Rusia, OPEC+ berencana untuk mengurangi produksi sukarela sekitar 684.000 barel per hari, lebih rendah dari perkiraan sekitar 1 juta barel. 

Keputusan ini disertai dengan tanda-tanda potensi perpecahan dalam kelompok, karena rencana pemotongan sukarela diumumkan oleh masing-masing anggota OPEC+ dan bukan oleh sekretariat. Arab Saudi berjanji untuk memperpanjang pengurangan sukarela, sementara Rusia akan memperdalam pembatasan ekspor minyak mentah.

Penggerak Pasar Forex dan Komoditi Hari Ini

Hari ini ada perilisan data high impact dari USD

USD

AS akan merilis data ISM Manufacturing PMI (Purchasing Managers’ Index) adalah indikator ekonomi yang mengukur aktivitas manufaktur di Amerika Serikat. PMI merupakan hasil survei yang dilakukan terhadap manajer pembelian (purchasing managers) di sektor manufaktur, di mana responden memberikan penilaian terhadap kondisi bisnis saat ini.

ISM Manufacturing Prices, juga dikenal sebagai “Prices Index” dalam ISM Manufacturing PMI (Purchasing Managers’ Index), adalah salah satu subindeks yang mengukur perubahan harga bahan baku dan barang jadi dalam sektor manufaktur di Amerika Serikat. Subindeks ini memberikan gambaran tentang tekanan inflasi atau deflasi yang mungkin dialami oleh produsen.

Ketua Fed akan memberikan pidato yang mencakup berbagai topik terkait ekonomi, kebijakan moneter, dan pandangan terkini dari Federal Reserve terhadap kondisi ekonomi domestik maupun global. Pidato ini dapat mengandung wawasan tentang perkiraan ekonomi, pertimbangan kebijakan suku bunga, dan reaksi terhadap peristiwa ekonomi atau keuangan terkini.

Dari agenda – agenda tersebut dapat memberikan dorongan terhadap perubahan harga USD hari ini. 

ECONOMIC CALENDAR
Real Time Economic Calendar provided by Investing.com.

ISM Manufacturing PMI indikator ekonomi yang mengukur aktivitas manufaktur di Amerika Serikat, memberikan penilaian terhadap kondisi bisnis saat ini.

ISM Manufacturing Prices, adalah salah satu subindeks yang mengukur perubahan harga bahan baku dan barang jadi dalam sektor manufaktur di Amerika Serikat. 

“Powell Speaks” menjadi sorotan pasar keuangan karena setiap pernyataan atau nuansa dalam pidato dapat memengaruhi pasar saham, obligasi, mata uang, dan komoditas.

Penilaian Kami, di Perkirakan :

Kedua data PMI di atas di rilis lebih tinggi dari Previous sehinga berpotensi USD menguat.

Pidato Powell merujuk pada nada dovish (pesimis) sehingga berpotensi memberikan fluktasi harga terhadap USD.

Share on: